Install Linux Menggunakan Flashdisk

Install Linux Menggunakan Flashdisk
Sebelum itu anda memerlukan sebuah flashdisk berukuran minimal 1GB. Anda juga memerlukan aplikasi UNetbootin untuk mengekstrak file iso Linux ke dalam flashdisk.
Selain itu, PC atau Laptop anda harus mendukung boot dari flashdisk.
Untuk mendownload UNetbootin anda bisa klik di sini. UNetbootin tersedia untuk Windows dan Linux.
Bermacam-macam distro Linux bisa Anda download file iso-nya di sini.
Setelah semuanya dipersiapkan, anda bisa mulai install Linux menggunakan Flashdisk.
Buka aplikasi UNetbootin yang telah di download.
UNetbootin
Pilih diskimage.
Kemudian cari file iso Linux yang telah anda download sebelumnya.
Install Linux Menggunakan Flashdisk
Pada kolom Type pilih USB Drive, pada kolom Drive pilih drive letter flashdisk yang ingin anda install.
Install Linux Menggunakan Flashdisk
Proses penginstallan akan berlangsung selama kurang lebih 10 menit, tergantung kecepatan transfer flashdisk anda.
Install Linux Menggunakan Flashdisk
Setelah selesai klik Reboot untuk mulai menginstall Linux.
Install Linux Menggunakan Flashdisk
Saat komputer restart jangan lupa setting BIOS Laptop atau PC anda agar bisa boot dari flashdisk. Biasanya dengan menekan tombol F1, F2, F12, ESC, atau backspace.

0 komentar on Install Linux Menggunakan Flashdisk :

Posting Komentar